MotoGP Perancis 2011 Stoner Juara di Le Mans

LE MANS — Casey Stoner berhasil memaksimalkan performanya pada pekan ini dengan menjuarai MotoGP Perancis 2011 di sirkuit Le Mans, kemarin, Minggu (15/5). Start dari posisi terdepan pebalap Repsol Honda ini terus memacu RC212V hingga tak terkejar.

Sementara itu, nasib nahas diterima Dani Pedrosa dan Marco Simoncelli. Pedrosa mengalami kecelakaan karena tak bisa menghindari manuver Marco Simoncelli di sebuah tikungan. Akibat ulahnya yang membahayakan itu Simonceli diganjar pinalti pengurangan waktu 10 detik. Padahal di saat itu, kedua pebalap sedang memperebutkan posisi kedua.
Insiden tersebut tak urung memberikan keuntungan bagi tiga pebalap di belakangnya, Jorge Lorenzo (Yamaha), Andrea Dovizioso (Repsol Honda), dan Valentino Rossi (Ducati).
Pertarungan sengit di antara ketiganya pun tak terelakkan. Lorenzo yang berada di posisi kedua mendapat tekanan dari Dovizioso dan Rossi. Namun akhirnya Dovizioso dan Rossi mampu menyalipnya. Rossi bahkan sempat mencapai posisi kedua sebelum diambil kembali oleh Dovizioso.
Hingga finish berakhir posisi tersebut tidak berubah. Stoner mencapai podium pertama dengan catatan waktu 44 menit 3,955 detik, disusul Dovizioso 14,214 detil lambat dan Rossi.
Sedangkan Lorenzo yang semakin tercecer di belakang harus puas di tempat keempat, di susul Simoncelli. 

Results - 28 laps:

Pos  Rider             Team/Bike          Time/Gap
 1.  Casey Stoner      Honda            44m03.955s
 2.  Andrea Dovizioso  Honda             + 14.214s
 3.  Valentino Rossi   Ducati            + 14.564s
 4.  Jorge Lorenzo     Yamaha            + 21.075s
 5.  Marco Simoncelli  Gresini Honda     + 31.245s
 6.  Ben Spies         Yamaha            + 31.609s
 7.  Nicky Hayden      Ducati            + 35.566s
 8.  Hiroshi Aoyama    Gresini Honda     + 51.502s
 9.  Hector Barbera    Aspar Ducati    + 1m03.731s
10.  Karel Abraham     Cardion Ducati  + 1m03.885s
11.  Toni Elias        LCR Honda       + 1m04.068s
12.  Alvaro Bautista   Suzuki          + 1m04.192s
13.  Colin Edwards     Tech 3 Yamaha      + 2 laps

Retirements:

     Loris Capirossi   Pramac Ducati       21 laps
     Dani Pedrosa      Honda               17 laps
     Cal Crutchlow     Tech 3 Yamaha        6 laps
     Randy de Puniet   Pramac Ducati         1 lap

0 komentar:

Copyright © 2012 Dapur Racing.