TAK HANYA ANGGI YANG DAPAT KLONING-AN JUPITER Z1 RACING


Ternyata bukan hanya Anggi Permana dari Yamaha Trijaya akan pakai Yamaha Jupiter Z1 Racing kloning diIndoPrix (IP) 2014. Pembalap dari tim lainnya pun ada yang kebagian jatah menunggangnya. Setidaknya 5-6 pembalap lain selain Anggi.
Joki-joki tersebut yang salama ini dipelihara Yamaha di tim masing-masing. Misalnya Fitriansyah Kete (Yamaha TJM), Florianus Roy (Yamaha Yonk Jaya), M. Zaki (Yamaha Ridlatama) Irwan Ardiansyah (Yamaha Gandasari) dan dua pembalap dari HRVRT.
“Sudah mulai proses perakitan. Koyo sudah mulai nempel di jidat,” canda Ade Taruna dari Yamaha TJM. Maksud doski perakitannya sangat menguras tenaga dan pikiran alias bikin kepala pusing, hehehe. Padahal mekaniknya yang merakit. Kan Ade hanya sebagai menaker, palingan dia dududuk saja sembari perintah. Bukan gitu, De...
Seperti disebutkan pihak Yamaha Indonesia melalui GM Motorsportnya, M. Abidin tahun lalu. Katanya Jupiter Z1 Racing ini sebagai master proyek bebek injeksi berikutnya. “Kedepan akan ada juga Z1 racing lainnya yang dibuat di Indonesia,” ujarnya Abidin sembari bilang, proyek ini untuk menghapus Jupiter Z karbu di balap bebek.
Meski Ade sudah disibukan dengan perakitan Z1 racing, berbeda dengan tim lainnya, “Barangnya belum datang dari Jepang,” ujar Novi dari Yamaha Ridlatama pada Jupiter Z1 racing yang akan dipakai pembalapnya.
Lho, katanya kloning, jangan-janganb kloningan masih di Jepang juga.

0 komentar:

Copyright © 2012 Dapur Racing.