Harga CBR 150R Bikin Calon Konsumen Mules

JAKARTA — PT Astra Honda Motor (AHM) hari ini, Kamis (30/6), resmi memulai penjualan New Honda CBR 150R di Indonesia. Sepeda motor model sport yang dibanderol Rp 33 juta ini ditargetkan bisa menembus target penjualan 2.000 unit per bulan.

Namun harga CBR 150R yang diumumkan Honda ternyata membuat publik dan segmen sepeda motor sport 150cc terkejut. Setidaknya, berdasarkan pemantauan Dapurpacu.com di beberapa website, hampir sebagian komentar bernada keberatan dengan harga tersebut.
“Kemahalan 33 juta. Katanya di bawah 30 juta. Mending tunggu Yamaha R15 saja,” tulis OptimusMaximus dalam forum internet Kaskus.
“Akhirnya gak jadi “ONE HEART”, udah kebaca kalau AHM pasti mengecewakan,” komentar Arif Rakhman pada situs tmcblog.com.
Komentar serupa juga mampir di Dapurpacu.com. “Sayang jauh dari perkiraan. Selain itu, aneh banget kenapa range harga antara CBR 150 dengan 250 hanya segitu…,” tulis pembaca berinisial “macanmacam.”
Seperti diketahui, Honda yang telah melepas CBR 250R ke Tanah Air dengan harga Rp 39,9 juta untuk varian non-ABS dan Rp 46,5 juta varian ABS.
Heru Cahyono, seorang karyawan di perusahaan finansial yang ditemui Dapurpacu.com, juga merasa bahwa harga CBR 150R di luar perkiraannya. Heru menyangka CBR 150R bisa dilepas antara Rp 27,5 – 29 juta. “Mahal ya? Saya pikir tidak akan sampai di atas Rp 30 juta,” ujarnya.
Meski begitu, Honda mengaku telah menyesuaikan harga CBR 150R dengan kekuatan daya beli pasar model sport 150cc. Selain membandingkan dengan harga yang dilepas importir umum, bandrol CBR 150R diset sesuai segmen motor premium.
“Harga ini sudah paling tepat, menurut kami,” kata Direktur Marketing AHM Audie Wiranata menjawab pertanyaan dapurpacu.com saat peluncuran New CBR 150R. “Harga ini untuk menarik segmen sepeda motor premium,” lanjut Audie.
Saat ini di pasar importir umum rata-rata CBR 150R dihargai berkisar Rp 41-42 juta. Produk yang diniagakan importir umum juga berasal dari Thailand, sama dengan versi resmi Honda.
Hanya saja, Honda mengatakan, terdapat beberapa perbedaan teknis antara versi importir umum dan AHM. Perbedaan ini terdapat pada mesin di mana Honda telah membuat CBR 150R bisa meminum bensin dengan kadar oktan lebih rendah dari RON 92.
Tidak dijelaskan secara gamblang mengapa harga CBR 150R akhirnya ditetapkan di atas rasio daya beli pecinta motor sport 150cc. Honda sendiri tidak menjawab ketika disinggung penetapan harga tersebut untuk menyelamatkan model baru yang nantinya akan dilepas di Tanah Air.

0 komentar:

Copyright © 2012 Dapur Racing.